Sugeng Rawuh Wonten Blog-ipun Piyantun Ndeso nanging Radi Cerdas............

Saturday, January 26, 2013

10 Sungai Terpanjang di Dunia


1.     Sungai Nil.
        Berada di Afrika,
        Dengan panjang 6.690 Km.

2.     Sungai Amazon.
        Berada di Amerika Selatan,
        Dengan panjang 6.300 Km.

3.     Sungai Missisipi.
        Berada di Amerika Utara,
        Dengan panjang 6.210 Km.

4.     Sungai Yangste-Kiang.
        Berada di Asia, dengan panjang 5.530 Km.

5.     Sungai Ob.
        Berada di Asia, dengan panjang 5.200 Km.

6.     Sungai Hwang Ho.
        Berada di Asia, dengan panjang 4.670 Km

7.     Sungai Parana.
        Berada di Amerika Selatan, dengan panjang 4.500 Km.

8.     Sungai Kango.
        Berada di Afrika, dengan panjang 4.370 Km.

9.     Sungai Amur.
        Berada di Asia, dengan panjang 4.350 Km.

10.   Sungai Lena.
        Berada di Asia, dengan panjang 4.270 Km.

Didapat dari berbagai sumber….

Thursday, January 24, 2013

Mengenal Samsung Galaxy S III Mini (Introducing of Samsung Galaxy S III Mini)

Layar selisih 0,8 inci dibanding dengan Galaxy S III


Samsung kembali meluncurkan produk barunya yakni Galaxy S III Mini. Tak ingin kalah dengan pendahulunya, produk baru ini juga tidak kalah canggih karena desainnya juga elegan dengan luas 4 inci sehingga lebih intuitif dalam penggunaan dan kinerjanya juga tinggi.

Dengan desain yang nyaris mirip dengan generasi pendahulunya namun ukurannya lebih mungil yaitu 121,6 x 63 x 9,9 mm dengan berat 112 gram. Layarnya pun juga beda 0,8 inci dibanding dengan generasi pendahulunya. Kalau Galaxy S III luas layarnya 4,8 inci, sedang Galaxy S III Mini luas layarnya hanya 4 inci. Resolusi layarnya 480 x 800 piksel dengan sentuhan premium karena layarnya berjenis Super Amoled yang memungkinkan pengguna dapat melihat dengan jelas ketika sedang berada dibawah sinar matahari dengan layar sentuh bebas pantulan.

Meski desainnya nyaris mirip dengan Galaxy S III, namun perangkat yang tertanam didalamnya tidak mirip dengan generasi pendahulunya. Prosesor yang ditanamkan dual core dengan kecepatan 1 GHz yang menyesuaikan dengan perangkat. RAM 1 GB dengan internal memory berkapasitas 8 GB atau 16 GB. Bisa pula menggunakan micro SD hingga 32 GB. Meski begitu, Galaxy S III Mini ini memiliki dua inti sehingga diklaim cukup mumpuni untuk berbagai aktifitas, baik itu untuk bermain game atau menjalankan fungsi multitasking serta untuk menjelajah ke dunia maya.

Operating System yang ada pada Galaxy S III Mini ini menggunakan O.S Android terbaru Jelly Bean (Android v4.1) yang diklaim punya desain grafis lebih halus dan ada Google Search terbaru dengan nama Google Now. Jadi tidak perlu repot-repot untuk meng-upgrade lagi karena O.S tersebut sudah bawaannya. Hanya saja kameranya tidak sehebat Galaxy S III. Kalau Galaxy SIII dilengkapi dengan kamera dengan resolusi 8 Megapiksel sedangkan Galaxy S III Mini hanya beresolusi 5 Megapiksel saja. Meski begitu kamera yang terdapat di Galaxy SIII Mini sudah mampu untuk merekam video dengan kualitas 720p. Selain itu Galaxy S III Mini juga dilengkapi dengan kamera depan dengan kualitas VGA.

Fitur S Voice yang merupakan aplikasi pengenal suara yang dapat digunakan untuk memberikan perintah kepada ponsel. Jadi Galaxy S III Mini ini dikemas dengan teknologi cerdas yang dirancang untuk membuat ponsel berinteraksi secara intuitif dan alami. Hampir sejenis dengan teknologi Siri yang ada pada iPhone. Dengan fitur S Voice, pengguna bisa melakukan beberapa perintah suara seperti mengatur jadwal harian, memilih menu kamera dan mengambil gambar, memainkan lagu favorit dan mengubah volume atas atau bawah.

Ada juga fitur unggulan yang tertanam di Galaxy S III Mini ini yaitu Smart Stay yang membuat ponsel ini secara cerdik mampu memahami gerakan manusia. Fitur ini juga akan membuat kamera ponsel akan melacak mata seseorang dan membuat layar tetap menyala selama menatapnya. Hanya sayang, Galaxy S III Mini ini belum dilengkapi dengan teknologi jaringan 4G LTE. Ponsel ini baru didukung dengan jaringan HSDPA 900/1900/2100 dan EDGE 850/900/1800/1900. Ponsel ini juga dilengkapi dengan mini simcard. Harganya pun hanya dibawah 4 juta.

Didapat dari berbagai sumber…..

Tuesday, January 22, 2013

Waspada Terhadap Step/Stuip/Stip (Kejang Demam) Pada Anak


Orang tua terkadang terlihat panik ketika anak balitanya menderita sakit dan mengalami demam yang disertai pula dengan kejang. Memang wajar jika para orang tua mengkhawatirkan dengan keadaan tersebut, tetapi tidak perlu terlalu panik. Karena si anak bukan sedang mengalami epilepsi. Usahakan dalam menghadapi situasi tersebut dengan sikap tenang dan tepat dalam mengambil tindakan.

Kejang demam yang terjadi pada balita dikenal dengan istilah step atau stuip atau juga stip ini terbagi dalam 2 bagian yakni kejang demam sederhana dan kejang demam kompleks. Kejang demam berbeda dengan kejang epilepsi. Jika kejang epilepsi terjadi tanpa diawali dengan demam dan berulang secara terus menerus. Sedang kejang demam terjadi tidak terus menerus namun diawali dengan demam.

Kejang demam kompleks  sangat beresiko tinggi untuk terjadi pengulangan serangan serta bisa berkembang menjadi epilepsi. Cara mendeteksinya yaitu dengan mencatat dan mengukur pada suhu berapakah balita mulai mendapat serangan kejang. Hal tersebut dikarenakan setiap anak memiliki batas toleransi yang berbeda. Adapun cirri khas kejang demam pada anak adalah karena kenaikan suhu tubuh diatas 38ºC dan bukan akibat adanya infeksi pada susunan pusat syaraf.

Ambil saja contoh jika seorang balita terkena radang tenggorokan dan demam tinggi, kemudian mengalami kejang. Balita disebut demam bila suhu tubuhnya lebih dari 38ºC (jika diukur lewat ketiak, tambahlah 0,7ºC). Selain badannya demam, gejala lain yang timbul adalah hilangnya kesadaran/pingsan, kulit berubah jadi pucat (bahkan menjadi biru), tubuh (kaki dan tangan) menjadi kaku, bola mata terbalik keatas dan gigi terkatup dan kadang-kadang disertai muntah, biasanya kepala anak terkulai ke belakang (disusul dengan munculnya gerakan kejut yang kuat dan kejang-kejang), dan pada beberapa anak nafas bisa berhenti beberapa saat, serta tidak bisa mengontrol buang air kecil maupun besar. Serangan ini berlangsung hanya beberapa menit dan kejang-kejang akan berhenti, kesadaran balita bertahap kembali pulih.

Bawa segera ke dokter untuk dilakukan perawatan secara intensif jika terjadi demam hingga 40ºC, kejang pada separuh tubuh, mengalami kejang berulang lebih dari dua kali sehari, saat kejang balita berumur kurang dari enam bulan, kejang berlangsung lebih dari 15 menit, mengalami kelumpuhan separuh badan setelah terserang kejang, mengalami kelumpuhan sementara atau menetap.

Didapat dari berbagai sumber…..

Monday, January 21, 2013

10 Pulau Terbesar di Dunia

1.    Tanah Hijau.
        Milik negara Denmark,
        Berlokasi di Atlantik Utara,
        Dengan luas 2.175.597.000 Km².

2.    Pulau Papua (Irian).
        Milik negara Indonesia dan Papua Nugini,
        Berlokasi di Pasifik Barat Daya, 
        Dengan luas 820.032.000 Km².

3.    Pulau Kalimantan (Borneo).
        Milik negara Indonesia, Malaysia, dan Brunei,
        Berlokasi di Pasifik Barat Tengah, 
        Dengan luas 743.107.000 Km².

4.    Pulau Madagaskar.
        Milik negara Madagaskar,
        Berlokasi di Lautan Hindia, dengan luas 587.041.000 Km².

5.    Pulau Baffin.
        Milik negara Kanada,
        Berlokasi di Atlantik Utara, dengan luas 476.067.000 Km².

6.    Pulau Sumatera
        Milik negara Indonesia,
        Berlokasi di Lautan Hindia, dengan luas 473.604.000 Km².

7.    Pulau Honsu.
        Milik negara Jepang,
        Berlokasi di Laut Jepang/Pasifik, dengan luas 230.315.000 Km².

8.    Pulau Inggris Raya.
        Milik negara Inggris,
        Berlokasi di Laut Utara, dengan luas 229.883.000 Km².

9.    Pulau Victoria.
        Milik negara Kanada,
        Berlokasi di Laut Arketik, dengan luas 217.290.000 Km².

10.  Pulau Ellesmere.
        Milik negara Kanada,
        Berlokasi di Laut Arketik, dengan luas 196.236.000 Km².

Didapat dari berbagai sumber……