Cumi-cumi
adalah binatang laut yang mempunyai daging kenyal dan rasanya enak. Meski
begitu, masih ada yang belum paham mengenai cara bagaimana mengolahnya. Ada
beberapa hal yang perlu diperhatikan mulai dari proses memilih, membersihkan
hingga memasaknya. Berikut ini tips cara mengolah cumi-cumi :
1. Pastikan dalam memilih cumi-cumi dengan
memperhatikan matanya. Cari yang matanya masih jernih, kulit arinya belum
rusak, dagingnya yang padat, kenyal dan tidak berwarna kemerah-merahan.
Disamping itu perhatikan pula dari baunya. Cari yang masih segar seperti bau
ikan segar !
2. Cumi-cumi sebelum kita bawa pulang dari
pasar, terkadang kita sudah meminta dibersihkan oleh penjualnya. Tetapi tidak
ada salahnya jika sesampainya di rumah kita membersihkannya lagi. Apalagi jika
anada menginginkan tintanya tidak hilang. Karena sebenarnya tinta cumi
merupakan bagian yang paling dicari, sebab bisa membuat rasa cumi semakin khas
dan sedap. Ketika membersihkan cumi, kita harus lebih hati-hati. Jika tidak,
kantung tinta bisa pecah. Caranya, pisahkan bagian kepala dan badan cumi dengan
menariknya secara perlahan-lahan.
3. Saat memasak cumi-cumi ada hal yang perlu di perhatikan yakni waktu atau lamanya memasak.
Jika memasaknya terlalu singkat atau terlalu lama, maka daging cumi akan terasa
keras seperti karet. Jika anda memasak dengan suhu tinggi, waktu dua menit
sudahlah cukup. Lebih dari itu, butuh waktu minimal 30-60 menit agar daging
cumi-cumi menjadi empuk kembali.
Didapat
dari berbagai sumber.
No comments:
Post a Comment