Sugeng Rawuh Wonten Blog-ipun Piyantun Ndeso nanging Radi Cerdas............

Thursday, August 16, 2012

Tips Agar Berat Badan Tidak Melambung Pasca Lebaran


1.  Hindari makanan berkuah. Makanlah ketupat dengan opor, gulai atau rending, jangan dengan kuahnya. Cukup daging dan ampasnya saja. Sebisa mungkin santap daging ayam tanpa kulit atau daging tanpa gajih/lemak.
2.  Pilih makanan yang tidak digoreng. Ganti makanan yang biasa digoreng dengan cara dipanggang, di-steam, dikukus, direbus, atau dipepes.
3.  Tambahkan menu-menu sehat. Sebagai contoh : sup sayur hijau tanpa santan, pepes ikan, semur, soto, lalapan, asinan Betawi, rujak atau urap.
4.  Hidangkan buah potong. Lebih baik menyantap buah potong daripada es buah yang memerlukan banyak gula. Namun ingat ! buah pun banyak mengandung kalori tinggi. Cukup empat porsi buah per hari, misalnya satu buah apel atau jeruk saja.
5.  Minum air putih. Hindarilah soft drink, punch, atau sirup. Perbanyak minum air putih setelah menyantap berbagai makanan.

Didapat dari berbagai sumber

No comments:

Post a Comment